Garut. Hari Jumat dan Sabtu menjadi hari yang membahagiakan bagi Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama-Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama kecamatan Bayonogbong. Pasalnya, tiga peserta binaannya berhasil membawa pulang gelar juara pada Kompetisi Peringatan Hari Besar Islam (PBHI) yang digagas Pemerintah Kecamatan di alun-alun kecamatan, pada Sabtu (12/11/22) kemarin. 

Baca Juga: Sambangi SMAN 20 Garut, PAC IPNU IPPNU Singajaya Back To School

Aji Wahid selaku ketua PAC IPNU mengatakan prestasi yang diraih oleh anggotanya merupakan buah hasil kerja keras dan dukungan internal organisasi. Bersama dengan para pengurus, tim mendapatkan pendampingan sejak penjaringan internal hingga pendampingan intensif.

“Prestasi ini tentu membanggakan. Ini merupakan capaian rekan-rekanita pengurus. Mereka mengikuti proses, dari tahap ke tahap berikutnya hingga menghasilkan prestasi luar biasa,” ucap Aji, Minggu (13/11/22).

Diharapkan dengan prestasi ini, kata Aji, anggota maupun kader IPNU IPPNU tidak kendur untuk mengikuti berbagai kompetisi. Pelajar NU diharapkan untuk terus semangat meraih prestasi dengan menjaga integritas.

“Kita tentunya meyakini raihan terbaik dapat dicapai dengan kesungguhan,” ujarnya.

Baca Juga: PAC IPNU IPPNU Sukawening Resmi Dilantik, PC IPNU IPPNU Minta Seluruh Pengurus Kompak Dan Berikan Kontribusi Yang Maksimal

Kompetisi PHBI merupakan salah satu ajang kompetisi bergengsi yang diselenggaakan oleh Pemerintah kecamatan. Pada penyelenggaraan kali ini diperlombakan lima bidang kompetisi. Kelima bidang tersebut adalah lomba kaligrafi, pidato, marawis, tahfidz Al Quran, dan lomba tumpeng.

Adapun nama-nama peserta dari PAC IPNU IPPNU Bayongboong yang sukses menyabet gelar juara adalah:

  • Rekanita Anggi Anggraeni, Wk 4 IPPNU Bayongbong, sebagai Juara 1 lomba Tahfidz Al Quran tingkat SMA
  • Pimpinan Ranting (PR) IPNU Ciela Bayongbong sebagai Juara 1 Lomba Marawis
  • Pimpinan Ranting (PR) IPPNU Ciela Bayongbong sebagai Juara 3 Lomba Marawis

 

Pewarta: M.Y.A Sastradimadja

Baca Juga: PC IPNU Kabupaten Garut Akan Gelar Beragam Kegiatan, Libatkan Seluruh Lembaga Pendidikan

2 thoughts on “PAC IPNU IPPNU Bayongbong Borong Tiga Juara Pada Kompetisi PHBI Tingkat Kecamatan”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *