Garut. Pengkaderan dan pergantian pengurus dalam sebuah organisasi sangat dibutuhkan dalam memastikan laju organisasi, termasuk di Nahdlatul Ulama. Keberadaan kader seperti yang terhimpun dalam Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) juga merupakan hal yang penting demi memastikan kaderisasi berjalan sesuai harapan.
Baca Juga: Bangun Kualitas, IPNU IPPNU Sukaresmi Sukseskan Acara Pelantikan Dan Rakerancab
Itu pula yang dilakukan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) kecamatan Sukaresmi. Kegiatan kali ini berpusat di Kantor Majelis Wakil Cabang (MWC NU) Kecamatan Sukaresmi, Garut, Jawa Barat, pada Kamis (17/11/22).
Hadir dalam acara tersebut, jajaran pengurus MWC NU, lembaga, badan otonom kecamatan Sukaresmi, Pimpinan Cabang (PC) IPNU IPPNU Garut serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutanya, Ketua PC IPNU Garut mengatakan bahwa terlaksananya Pelantikan merupakan amanah organisasi.
Selain amanah organisasi, terdapat beberapa agenda yang turut mengiringi tradisi suksesi tersebut. Salah satunya adalah menggelar rapat kerja sebagai penentuan arah kebijakan kepengurusan dua tahun yang akan datang.
Baca Juga: PC IPNU Kabupaten Garut Akan Gelar Beragam Kegiatan, Libatkan Seluruh Lembaga Pendidikan
Faiz menjelaskan bahwa ada 268 Sekolah Menengah Atas (SMA) di kabupaten garut 6 diantaranya di sukaresmi. Dirinya meminta kerja sama kepada PAC IPNU IPPNU Sukaresmi agar dapat menggalakkan kaderisasi di lembaga pendidikan tersebut.
“Dimohon kerjasamanya untuk pembentukan PK yang ada di sekolah, menjalankan kaderisasi dan ekspansi untuk kemajuan organisasi,” pintanya usai melantik pengurus PAC IPNU Sukaresmi.
Lebih lanjut ia mengatakan, ada 1030 pesantren di kabupaten garut, targetannya kita PC dan PAC bisa kerjasama dalam pembentukan 30% – 50% di lembaga pendidikan nonformal ini.
“Maka adanya IPNU dan IPPNU sebagai madrasah pertama tentu menjadi bagian dari memperkenalkan NU,” ungkapnya.
Di akhir paparan, kepada para pengurus yang baru saja dilantik, dirinya berharap pelajar NU harus kreatif, berprestasi dan banyak membaca. Juga aktif dalam menulis, rela berjuang dan mampu memimpin pada wilayahnya. ***
Pewarta: M.Y.A Sastradimadja
Baca Juga: Sambut Satu Abad NU, IPNU Garut Akan Gelar Lomba Fotografi Dengan Tema Berangkat Ke Sekolah
Thanks for sharing. I read many of your blog posts, cool, your blog is very good.
Thanks for shening. I read many of your blog posts, cool, your blog is very good. https://www.binance.com/en/register?ref=P9L9FQKY