Garut. Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPNU IPPNU) Kecamatan Sukaresmi mengisi kegiatan selama bulan Ramadhan dengan berbagai kegiatan positif yang bersifat rohaniah, di antaranya tadarus bersama, dan ngaji kitab kuning.
Kegiatan ini bertajuk “Kajian Kitab” yang dilaksanakan selama bulan Ramadhan mulai tanggal 23 Maret sampai 20 April 2023 mendatang di Gedung Serba Guna (GSB) Pasir Bokor Sukaresmi.
Ketua PAC IPNU Sukaresmi, Ahmad Munawar menjelaskan, kegiatan ini dipilih agar para pelajar yang belum sempat untuk mondok dapat terfasilitasi basic keilmuaanya di bulan Ramadhan dengan adanya program ini.
“Untuk program tersebut yaitu untuk mengisi waktu luang terutama bagi kalangan pelajar yang tidak mondok, jadi bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat,” Jelas Anwar saat dikonfirmasi mediacentreipnugarut, pada Minggu (26/03/23) malam.
Lanjut Ahmad, selain pejar umum, peserta yang mengikuti kegiatan ini ditekankan kepada para pengurus dan anggota IPNU IPPNU se-kecamatan Sukaresmi.
“Selain terbuka untuki umum, kami instruksikan kepada seluruh PK dan PR untuk mengikuti program ini,” katanya.
Ia melanjutkan, selain dari PAC peserta yang mengikuti adalah dari santri-santri yang ada di kecamatan Sukaresmi untuk ikut dalam kegiatan ini. Dengan menggunakan metode Hybrid, tak kurang dari 40 peserta yang hadir di lokasi setiap jadwal kajian ini berlangsung.
“Melalui kegiatan ini Rekan dan Rekanita diajak untuk ikut menghidupkan tradisi ngaji bareng kitab ‘Idzdzotun Nasiiin dan Fathul Izaar yang di isi langsung oleh Aceng Ilham Umar Asy’ari,” sambungnya.
Ia juga menjelaskan agar kegiatan ini bisa dijadikan wadah untuk ajang silaturahmi antar pengurus PAC dan PK, PR se-Sukresmi. Selain itu ilmu yang didapat dalam kajian kitab ini nantinya bisa diterapkan baik untuk diri sendiri maupun orang lain.
Ia berharap melalui kegiatan ini mampu menambah khasanah amal baik PAC, sebagai semangat dan motivasi agar pemuda selalu fastabiqul khoirot atau berlomba-lomba dalam hal kebaikan.
“Harapan saya yaitu supaya mereka bisa menerapkan apa yang di jelaskan atau bahas di dalam kitab tersebut kepada kehidupan sehari-hari,” pungkas Ahmad.
[…] Baca Juga: https://ipnuippnugarut.org/2023/03/27/isi-kegiatan-selama-bulan-ramadhan-pac-ipnu-ippnu-s… […]
[…] Baca Juga: https://ipnuippnugarut.org/2023/03/27/isi-kegiatan-selama-bulan-ramadhan-pac-ipnu-ippnu-s… […]