Garut. Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPNU-IPPNU) Kecamatan Cibiuk fokuskan agenda selama 4 bulan terakhir.
Hal tersebut didiskusikan melalui agenda rutin gabungan pengurus yang bertajuk Marhaba Keliling Bari Ngobrol Perkara IPNU-IPPNU (NGOPII) yang dihelat di sekretariat setempat, pada Senin (17/09/23) kemarin.
“Di Akhir tahun ini kita akan fokus pada RTL kaderisasi kemarin, dan juga monitoring perkembangannya,” Kata Gopar kepada tim media via seluler Whatsapp, pada Selasa (18/09/23) malam.
Selain monitoring pasca kaderisasi, PAC IPNU IPPNU Cibiuk, terang Gopar, akan mempersiapkan beberapa program per bidang yang akan dilaksanakan sesuai momentum yang bersifat insidental.
“Seperti Hari Santri, kita juga mempersiapkan itu,” katanya.
Sekretaris PAC IPNU memaparkan bahwa agenda ini merupakan agenda rutin yang digelar setiap satu minggu sekali. Acara ini selalu melibatkan delegasi dari Pimpinan Komisariat (PK) IPNU IPPNU se-wilayah Cibiuk.
“Acaranya diroling atau berputar di setiap PK yang ada di Cibiuk,” ujarnya.
Tak hanya membahas tentang agenda terdekat, acara ini juga diharapkan mampu memperluat hubungan internal semua pengurus dari mulai PAC sampai PK, dan Ranting IPNU IPPNU se-Cibiuk.
“Agenda MALING NGOPII ini untuk membantu hubungan yg lebih baik dan memperkuat kebersamaan,” terangnya.
Dokumentasi kegiatan.
Selain itu, agenda ini selalu digunakan oleh setia Badan Pengurus Harian (BPH) PAC IPNU IPPNU Cibiuk untuk belajar mengemukakan tentang ide dan gagasan pergerakan organisasi.
“Dimana para BPH dan anggota dapat mengemukakan ide-ide baru dan gagasan secara jelas dan terstruktur serta mendengarkan yang lain dengan penuh perhatian,” tutupnya.
Ia juga mengatakan bahwa, dalam monitoring perkembangan anggota, PAC IPNU IPPNU Cibiuk terus berkomunikasi dengan tim kaderisasi PC IPNU IPPNU Garut agar capaian indikator perkembangan kader terus meningkat.
Gopar berharap, agenda ini dapat dilaksanakan secara istiqomah oleh semua pengurus. Turut hadir dalam kegiatan ini ketua PAC IPNU IPPNU, dan 34 delegasi PK IPNU IPPNU se-Cibiuk.
[…] Baca Juga: https://ipnuippnugarut.org/2023/09/18/melalui-agenda-rutin-ipnu-ippnu-cibiuk-fokuskan-age… […]
[…] Baca Juga: https://ipnuippnugarut.org/2023/09/18/melalui-agenda-rutin-ipnu-ippnu-cibiuk-fokuskan-age… […]